Cara menghilangkan iklan di notifikasi bar chrome HP
Cara menghilangkan iklan di notifikasi bar chrome HP

Cara Menghilangkan Iklan Chrome di Notifikasi Bar HP Tanpa Aplikasi

Soalmedia.com – Cara menghapus iklan mengganggu di Google Chrome HP. Pernah ga sih kamu menjumpai iklan notifikasi dari Google Chrome di notifikasi bar HP mu? Tentu iklan ini sangat mengganggu ya apalagi iklan yang muncul merupakan iklan yang tak penting bahkan iklan jorok.

Untuk mengatasi hal tersebut kamu tenang saja karena di bawah kami sudah membuat ulasan khusus untuk memblokir iklan notifikasi yang sering muncul di Google Chrome HP baik HP Android maupun iPhone.

Meskipun Google Chrome menjadi salah satu browser paling populer, namun ada juga beberapa hal yang cukup ngeselin sering muncul di Google Chrome yakni iklan yang tiba-tba muncul di notifikasi HP kita.

Iklan ini sebenarnya muncul bukan tanpa alasan. Biasanya iklan ini muncul karena kita tak sengaja mengizinkan sebuah situs untuk mengirim notifikasi.

Lantas bagaimana cara mematikan iklan notifikasi di Chrome HP tersebut? Selengkapnya mari lihat ulasan kami dibawah!!

Cara Menghilangkan Iklan Google Chrome HP

Tak hanya di laptop, iklan mengganggu Google Chrome juga sering muncul di aplikasi Chrome HP. Untuk menghilangkan, menghapus, atau memblokir iklan Google Chrome di HP yang sering muncul dalam bentuk pop up notifikasi di bar notifikasi HP kita, kamu bisa ikuti panduan berikut ini.

  1. Buka aplikasi Chrome di HP mu.
  2. Klik ikon titik 3 di sudut kanan atas.
  3. Klik menu “Settings”.
  4. Klik menu “Notification”.
  5. Scroll ke bawah maka kamu akan melihat daftar situs yang aktif mengirimkan iklan notifikasi.
  6. Pada situs yang aktif tersebut, kamu bisa klik toggle nya untuk menonaktifkan notifikasi.
  7. Nonaktifkan semua situs yang aktif mengirimkan iklan notifikasi satu persatu seperti cara diatas untuk situs yang diinginkan saja.
  8. Bila kamu memang tidak ingin mengaktifkan notifikasi apapun, kamu bisa langsung nonaktifkan toggle di bagian “Show notifications”.
  9. Selesai.

Baca: Cara Menghilangkan Iklan Pop up Chrome PC di Kanan Bawah

Selain cara diatas, kamu juga bisa menonaktifkan iklan notifikasi di Google Chrome HP melalui menu berikut.

  1. Buka aplikasi Chrome.
  2. Klik ikon titik 3 di kanan atas.
  3. Buka “Settings”.
  4. Buka “Site Settings”.
  5. Buka “Notification”.
  6. Akan muncul beberapa situs yang diizinkan menampilkan notifikasi.
  7. Kamu bisa klik situs yang aktif tersebut.
  8. Lalu matikan toggle “Show notification”.
  9. Iklan notifikasi tidak akan muncul lagi.
  10. Selesai.

Baca: 4 Cara Mengembalikan Banyak Tab yang Tertutup di Chrome Laptop

Penyebab Kenapa Iklan Chrome HP Sering Keluar

Adapun penyebab mengapa iklan notifikasi dari Google Chrome HP sering muncul pada bar notifikasi ialah karena Google Chrome kita mengizinkan sebuah situs mengirimkan notifikasi. Biasanya notifikasi yang dikirimkan berupa iklan yang mengganggu bahkan iklan jorok yang tak pantas.

Kenapa Google Chrome mengizinkan notifikasi situs tersebut? jawabannya tentu bukan google chrome yang melakukannya, tapi pasti kita yang tak sengaja mengizinkan notifikasi tersebut.

Biasanya kita tak sengaja memberi izin notifikasi pada sebuah situs saat membuka situs tersebut. Karena tak jarang sebelum membuka situs, kamu akan di minta apakah boleh situs itu mengirimkan notifikasi atau tidak.

Karena ingin buru-buru tertutup notifikasinya, alhasil kita malah klik tombol izinkan atau allow yang tentu akan membuat situs tersebut bisa mengirim iklan notifikasi.

Meskipun ada juga situs yang mengirimkan notifikasi penting, namun banyak juga situs yang malah memanfaatkan untuk mengirimkan notifikasi berupa iklan. Bukannya terbantu malah jadi mengganggu.

Baca: Cara Membuka Kembali Tab Chrome yang Tertutup di HP

Simpulan

Gampang kan cara memblokir iklan notifikasi Google Chrome di HP Android yang mengganggu, dan kadang menampilkan iklan jorok. Kamu hanya perlu mematikan izin situs dalam mengirimkan notifikasi melalui pengaturan Google Chrome seperti panduan diatas.

Semoga ulasannya bisa dengan mudah di pahami dan diikuti ya!! cara menghilangkan iklan google chrome di hp android samsung, xiaomi, oppo, advan, tanpa aplikasi, bagaimana cara menghilangkan iklan jorok di google chrome hp yang tiba-tiba muncul.