rubah backgrund google meet

Cara Ganti Background Google Meet di HP dan Laptop

Sosalmedia.com – Cara Merubah Background Google Meet. Hallo sob, apa kamu sedang bingung bagaimana merubah background di google meet?

Kamu merasa kurang percaya diri dengan tampilan latar belakang sudut ruanganmu yang kurang estetik?

Tenang saja sob, dengan merubah latar belakang di google meet, kamu bisa melakukan custom background sesuka hati untuk mempercantik background meskipun hanya sebatas virtual hehee.

Disini kami sudah membuat artikel mudah dan lengkap cara merubah background di google meet pada perangkat HP Android/iOS bahkan Laptop sekalipun. Tanpa basa basi lagi langsung saja simak pembahasan kami dibawah sob!!

Baca juga: Cara Menggunakan Filter Visual Effect for Google Meet Praktis!

Cara Merubah Background Google Meet di Laptop

Nah, pada bagian ini kami akan menjelaskan bagaimana caranya untuk merubah latar belakang google meet di komputer.

Bahkan disini kamu bisa melakukan custom background sesuai gambar yang kamu miliki loh. Ga pake lama langsung simak langkah-langkahnya dibawah.

  1. Masuk ke dalam room Google Meet dengan PCmu.
  2. Tekan ikon titik tiga dibagian bawah halaman Gmeet.
  3. Pilih opsi “Ubah latar belakang”.
  4. Disamping kanan halaman akan muncul pop up baru kemudian pilih salah satu background yang tersedia disana.
  5. Jika kamu ingin custom gambar sebagai background, kamu bisa klik ikon “+” didalam opsi “Ubah latar belakang”.
  6. Tentukan gambar yang ingin kamu gunakan lalu tekan “Open”.
  7. Kemudian background kamu akan nampak pada deretan background yang sudah ada sebelumnya. Sekarang tinggal klik saja background custom tersebut maka secara otomatis akan merubah tampilan latar belakangnya.

Nah gampang banget kan sob cara merubah background di google meet hehee. Kamu juga bisa loh merubah background google meet dengan menggunakan ekstensi Visual Effect for Google Meet.

Untuk menggunakannya kamu bisa melihat tutorial kami yang berjudul cara mengganti background di visual effect google meet sebelumnya.

Cara Merubah Background Google Meet di HP

Nah dibagian ini kami akan menjelaskan bagaimana untuk merubah latar belakang google meet dengan menggunakan Smartphone. Untuk langkah-langkahnya simak dibawah ya!!

gmeet merubah backgrund
  1. Masuk kedalam room google meet dengan menggunakan HPmu.
  2. Setelah berhasil masuk, kamu bisa melihat dibagian kanan bawah kotak videomu ada ikon “Rubah latar belakang” kemudian tekan ikon tersebut. (lihat gambar diatas)
  3. Kamu akan dibawa ke halaman baru untuk memilih background dan pilihlah sesuai keinginan. (fitur custom background belum tersedia untuk perangkat telepon)
  4. Tunggu beberapa saat hingga perubahan background berhasil dilakukan.

Catatan : Fitur rubah background google meet di mungkin tidak tersedia pada beberapa Smartphone. Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi diantaranya:

  1. 3 GB RAM
  2. 4 CPU cores
  3. 1.6 GHz CPU clock speed
  4. ARM64 architecture

Baca juga: Cara Membuat Breakout Room di Google Meet Gratis!

Akhir Kata

Google meet memang sering melakukan perubahan khususnya dibagian interface sehingga mengharuskan kita untuk beradaptasi pada perubahan tersebut.

Semoga ulasan kali ini bisa membantu teman-teman dalam merubah background di google meet. cara mengganti background google meet di hp android, laptop windows 7 tanpa aplikasi, iphone, background google meet terbalik, tidak bisa ganti background.