broker forex alpari review

Review Seputar Broker Forex Alpari yang Harus Kamu Tahu

Soalmedia.com – Disini kami akan mengupas secara tuntas terkait Alpari forex broker review yang pastinya akan sangat membantu kalian untuk memulai menjadi seorang trader profesional.

Alpari merupakan sebuah broker forex terbesar yang telah lama berdiri yakni sejak tahun 1998 di Russia dan kini telah memiliki berbagai cabang di dunia.

Alpari dikenal dengan broker yang lengkap serta berkualitas yang telah mampu menarik para trader hingga lebih dari 2 juta orang yang tersebar di ratusan negara.

Buat kamu yang tertarik dengan cryptocurrency seperti halnya bitcoin, kamu wajib banget mencoba alpari sebagai broker pilihanmu karena alpari sendiri menawarkan CFD Cryptocurrency.

Agar kita dapat mendapatkan kesimpulan yang sempurna terkait broker alpari, tentu kita harus mengulas mulai dari asal-usulnya terlebih dahulu.

Baca juga: Review Profil FxPro Broker Forex Terbaik di Dunia

Hal-hal yang Harus Kamu Tahu Seputar Broker Alpari

Dibawah ini kami akan menjelaskan secara lengkap terkait broker alpari untuk mempermudahmu dalam mendapatkan kesimpulan mulai dari penghargaan yang ditorehkan, laverage, instrumen perdagangannya, jenis akun forex dll.

1. Jenis Akun Alpari

Alpari memberikan beberapa penawaran akun yang bisa kamu miliki baik untuk pemula atau kelas profesional. Buat kamu yang merupakan trader baru atau pemula dapat mengambil akun demo yang diberikan secara gratis dalam situs.

Sementara untuk trader yang sudah mahir dapat merasakan akun dengan kelas yang lebih tinggi yakni Micro, Pro, atau akun ECN dengan minimum deposit yakni $/€/£5.

Kamu dapat mulai mencoba menggunakan broker yang satu ini dengan menggunakan berbagai jenis device mulai dari iOS maupun Android sudah bisa kamu dapatkan.

2. Leverage Alpari

Leverage merupakan modal yang dipinjam oleh trader kepada broker untuk meningkatkan potensi pengembaliannya. Untuk ukuran leverage forex bagi kebanyakan broker menawarkan beberapa kali lipat melebihi modal yang di investasikan trader.

Alpari bisa memberi penawaran mencapai 1.000 kali modal yang tersedia tergantung akun yang dimiliki para trader. Alpari menawarkan trading MetaTrade 4 (MT4) dan MetaTrade 5 (MT5).

Baca juga: Trading Forex Halal Atau Haram Menurut Islam dan MUI?

3. Penghargaan Alpari

Dalam menentukan sebuah broker forex yang akan dijadikan tempat kita melakukan trading mungkin salah satu yang sering menjadi pertimbangan kita yakni masalah penghargaan yang diterima oleh broker tersebut.

Wajar saja, karena dengan adanya penghargaan yang diberikan terhadap sebuah broker, itu menandakan nahwa broker tersebut pasti memiliki kelebihan yang pernah atau masih bisa kita rasakan.

Sebagai salah satu broker terkemuka didunia alpari telah mendapatkan beberapa penghargaan diberbagai bidang seperti FX Empire yang menganugerahkan alpari sebuah penghargaan sertajuk “Pengalaman Trading Seluler Terbaik 2017”.

Selain itu FX Empire pada tahun yang sama juga memberikan penghargaan dengan tajuk “Broker paling Inovatif” dan “Broker Paling Andal” dengan basis lini produk serbaguna,teknis, transparansi dan layanan.

4. Alpari Mobile

Seperti yang sudah disinggung sedikit sebelumnya bahwa alpari dapat kamu akses melalui berbagai macam device tak terkecuali mobile sehingga mempermudahmu dalam mlakukan pemantauan selama 24 jam.

Dengan hanya memanfaatkan smartphone kamu bisa mendapatkan akses ke lebih dari 200 pasar secara langsung di alpari.

5. Instrumen Alpari

Terdapat beberapa jenis instrumen pasar untuk perdagangan di alpari yang termasuk didalamnya adalah forex, komoditas, logam spot, saham, hingga mata uang kripto.

Baca juga: Robot Trading Forex Autopilot: Kelebihan dan Kekurangan

6. Keamanan Aplari

Alpari memberikan terhadap semua penggunanya melalui rekening terpisah serta perlindungan saldo bernilai negatif untuk akun dengan eksekusi pasar yang instan.

Penutup

Itulah tadi beberapa hal yang bisa kami sampaikan terkait Alpari profile review. Semoga pembahasan ini bisa kamu jadikan acuan untuk menentukan broker forex terbaikmu. Nantikan ulasan menarik dan terupdate kami lainnya ya!! alpari broker trustpilot, indonesia, mt4, comparison, demo account, international.