cara deposit di akun fbs

Cara Melakukan Deposit di Akun FBS Terlengkap!

Soalmedia.com – Cara Deposit di Akun FBS. Apa kamu merupakan trader pemula yang sedang belajar menggunakan FBS sebagai broker pilihanmu? Kamu bingung bagaimana cara melakukan penambahan deposit di akun FBS?

Tenang sob, disini kami sudah menjelaskan secara lengkap terkait cara deposit di akun fbs, jumlah minimum deposit, metode pembayaran, daftar bank yang menerima pembayaran, hingga estimasi waktu proses deposit dilakukan.

FBS adalah salah satu broker terbaik didunia yang menjangkau banyak trader khususnya di kawasan asia dan Indonesia. Ada banyak fitur yang dimiliki broker yang satu ini seperti CFD, Batu Mulia, dan Forex Tentunya.

FBS merupakan sebuah broker yang berpusat di Rusia dan telah ada sejak tahun 2009. Dengan berbagai fitur menarik yang ditawarkannya membuat FBS menjadi salah satu broker terbaik bagi para trader pemula atau profesional didunia.

Untuk melakukan transaksi penambahan deposit di akun FBS caranya bisa menggunakan HP di aplikasi FBS maupun melalui websitenya langsung.

Nah disini kami sudah membuat ulasan lengkap cara deposit di akun FBS dengan menggunakan aplikasi FBS di HP dan kamu bisa simak selengkapnya dibawah.

Berapa Minimum Deposit di tiap Akun FBS?

Setiap akun memiliki nominal yang berbeda untuk minimum deposit yang harus di lakukan diantaranya.

  1. Akun “Cent” setoran minimum adalah 1 USD;
  2. Akun “Mikro” – 5 USD;
  3. Akun “Standar” – 100 USD;
  4. Akun “Zero Spread” – 500 USD;
  5. Akun “ECN” – 1000 USD.

Kamu bisa mempertimbangkan jumlah minimal diatas. Jumlah setoran minimum, secara umum, adalah $1.

Harap perhatikan bahwa setoran minimum untuk beberapa sistem pembayaran elektronik seperti Neteller, Skrill, atau Perfect Money adalah $10.

Juga, untuk metode pembayaran bitcoin, setoran minimum yang disarankan adalah $5. Kami ingin mengingatkan Anda bahwa deposit dengan jumlah yang lebih sedikit diproses secara manual dan mungkin memakan waktu lebih lama.

Baca juga: Daftar Forex No Deposit Bonus Terbaru!

Metode Pembayaran Deposit yang Dapat Dilakukan

FBS memberikan beberapa penawaran atau metode pembayaran yang berbeda, termasuk berbagai sistem pembayaran elektronik, kartu kredit dan debit, transfer bank, hingga penukar. Kamu juga tidak perlu khawatir karena tidak ada biaya deposit atau komisi yang dibebankan oleh FBS untuk setiap deposit ke dalam akun trading.

Daftar Bank Deposit FBS

Ada beberapa bank yang bisa kamu gunakan untuk melakukan penambahan deposit di FBS, diantaranya adalah.

  1. BNI
  2. BRI
  3. BCA
  4. Mandiri
  5. Fasapay
  6. CIMB Niaga
  7. NETELLER
  8. Connectum
  9. OCBC NISP
  10. CardPay
  11. Perfect Money
  12. ATM Bersama
  13. ATM Link
  14. ATM PRIMA
  15. Skrill

Baca juga: Review Profil Saxo Bank Forex Terlengkap!

Cara Deposit di Akun FBS

Langsung saja dibawah merupakan langkah-langkah cara deposi saldo di akun fbs. Tutorial ini kami menggunakan HP sebagai medianya agar lebih mudah.

Step 1 : Download terlebih dahulu aplikasi FBS yang bisa kamu download dan dapatkan melalui Play Store.
Step 2 : Login dan pilih akun yang ingin di deposit.
Step 3 : Masuk ke menu deposit.
Step 4 : Pilihlah metode deposit yang akan digunakan dan pastikan nama pada akun bank sama dengan nama pada akun FBS. Kamu bisa memilih salah satu metode membayar melalui bank BCA, Mandiri, BNI, VISA dll.
Step 5 : Masukan nominal deposit yang akan di masukan dalam satuan rupiah sesuai keinginan.
Step 6 : Tambahkan nama lengkap.
Step 7 : Tambahkan bukti transfer (bisa dalam bentuk screenshot)
Step 8 : Jika seluruh data sudah diisi dengan benar, tekan tombol “Konfirmasi Pembayaran”.
Step 9 : Kamu juga bisa melihat history keuangan yang sudah dilakukan dengan masuk ke menu “Keuangan” dan pilih opsi “Riwayat Transaksi”.
Step 10 : Tunggu beberapa saat dan riwayat transaksimu akan secara otomatis akan muncul semuanya.

Baca juga: 10 Broker Forex Terbaik di Dunia dan Indonesia

Lama Proses Permintaan Deposit

Dalam melakukan setoran melalui sistem pembayaran elektronik akan dilakukan atau diproses secara instan. Namun untuk permintaan deposit melalui sistem pembayaran lain diproses dalam kurun waktu 1-2 jam

Waktu maksimum untuk memproses permintaan deposit melalui sistem pembayaran elektronik adalah 48 jam sejak proses permintaan deposit dibuat. Sedangkan transfer bank membutuhkan waktu hingga 5-7 hari kerja bank untuk bisa diproses diproses.

Akhir Kata

Itulah tadi beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk memulai deposit pertamamu di akun FBS. Semoga cara diatas bisa membantumu untuk memulai sebuah kesuksesan. waktu, minimal, cara deposit di akun mikro fbs indoneisa dengan kartu kredit, via mandiri, minimum, cara deposit akun cent, standar personal area fbs deposit.

Kata kunci
Cara deposit FBS virtual account, deposit di fbs forex, deposit fbs via mandiri, Lama deposit fbs