Penyebab dan Cara Mengatasi Katalog WhatsApp Business Ditolak
Penyebab dan Cara Mengatasi Katalog WhatsApp Business Ditolak

Penyebab dan Cara Mengatasi Katalog WhatsApp Business Ditolak

Soalmedia.com – Katalog WhatsApp Bisnis Ditolak. Bingung kenapa katalog WhatsApp bisnis ditolak dipublikasikan?

Tenang saja sobat solmed, disini kami sudah membuat ulasan lengkap terkait penyebab kenapa katalog WhatsApp business ditolak.

Dalam berbisnis tentu interaksi dengan konsumen merupakan salah satu faktor penting yang harus kita jaga dan kita maksimalkan.

Pasalnya dengan pelanggan yang puas tentu akan membuat mereka merasa nyaman bertransaksi dengan bisnis yang kita geluti.

WhatsApp Bisnis adalah aplikasi yang cukup banyak digunakan pemilik bisnis untuk menunjang interaksi dengan konsumen agar menjadi lebih mudah.

Banyak fitur bisa kita manfaatkan disini dan salah satunya adalah adanya fitur katalog. Namun dalam penggunaannya sering muncul masalah dalam membuat katalog di WA Bisnis dan salah satunya adalah katalog yang ditolak.

Lantas apa penyebab katalog yang kita buat ditolak? selengkapnya yuk simak pembahasan kami dibawah!!

Baca: Penyebab Katalog WhatsApp Bisnis Tidak Muncul

Penyebab Katalog WA Bisnis Ditolak

Pelaku bisnis khususnya UMKM menengah kebawah biasanya memanfaatkan WA Bisnis untuk mengelola interaksi dengan para konsumennya. Dalam membuat katalog di WhatsApp Bisnis sering kita jumpai penolakan yang menyebabkan katalog yang kita buat tidak dapat di publish dan dilihat oleh customer.

Penolakan tersebut tak lain adalah karena kamu melanggar kebijakan perdagangan WhatsApp yang telah ditentukan oleh mereka. Lantas apa saja hal-hal yang dilarang dalam perdagangan di WhatsApp? selengkapnya simak dibawah.

  1. Menjual barang ilegal.
  2. Menjual obat-obatan baik itu obat-obatan dengan resep dokter apalagi obat terlarang.
  3. Menjual barang-barang yang berhubungan dengan rokok seperti roko, cerutu, pipa tembakau, mesin gulung, kertas penggulung tembakai, vape dll.
  4. Menjual alkohol kecuali buku atau DVD tentang alkohol hingga alat-alat seperti gelas, atau botol yang berhubungan dengan alkohol.
  5. Menjual suplemen yang tidak aman di minum seperti steroid anabolic, chitosan, comfrey dll.
  6. Menjual senjata hingga bahan peledak bahkan kamu tidak boleh menjual kembang api disini.
  7. Menjual hewan baik hidup atau mati.
  8. Menjual produk atau layanan khusus orang dewasa.
  9. Menjual bagian tubuh maupun cairan yang ada didalam tubuh seperti darah, organ tubuh, gigi dll kecuali menjual layanan pusat donor darah.
  10. Menjual produk medis dan layanan kesehatan seperti lensa kontak, perban, termometer, peralatan P3K dll.
  11. Menjual produk dengan ilustrasi gambar yang menampilkan posisi aktivitas seksual yang terlihat baik secara jelas maupun tersirat.
  12. Menjual layanan transaksi judi, lotre dll yang mempertaruhkan uang.
  13. Menjual atau menyediakan layanan untuk kencan.
  14. Menjual produk atau layanan yang mendukung akses tidak sah ke media digital seperti alat penyadapan, software bajakan dll.
  15. Menjual sebuah layanan digital dan langganan yang termasuk didalamnya tautan ke atau pemrosesan penjualan, pembaruan, ataupun peningkatan langganan dalam bentuk apapun seperti filem bajakan, akun digital seperti akun game dll.
  16. Menjual mata uang baik itu virtual, uang asli apalagi uang palsu seperti crypto, uang replika, karti kredit atau debet, kartu toko dll.
  17. Menjual barang yang sifatnya mengandung unsur kecurangan, menyesatkan, menipu dll.
  18. Menjual barang atau layanan yang melanggar pelanggaran pihak ketiga seperti melanggar hak cipta, merek dagang yang tidak sah, barang KW dll.

Untuk lebih lengkapnya terkait apa-apa saja yang tidak boleh di perjual belikan melalui WhatsApp Business, kamu bisa melihat dokumentasi resmi mereka yang tertuang dalam “Kebijakan Perdagangan WhatsApp” seperti yang ada di dalam link berikut ini: https://www.whatsapp.com/policies/commerce-policy

Baca: Cara Membuat WhatsApp Bisnis Centang Hijau (Verified Badge)

Cara Mengatasi Katalog WA Bisnis Ditolak

Setelah sebelumnya kamu sudah paham apa saja sih hal-hal yang tidak bisa di perjual belikan di WhatsApp Bisnis, maka kamu bisa menarik kesimpulan sendiri apakah barang yang kamu jual melanggar dari salah satu yang tidak diperbolehkan diatas atau tidak.

Solusi mengatasi masalah katalog di tolak tentu kamu tidak boleh menjual barang atau layanan yang tidak diperbolehkan seperti yang sudah kami jelaskan diatas.

Baca: Cara Membuat dan Mengelola Katalog WhatsApp Bisnis

Akhir Kata

Itulah tadi beberapa penyebab kenapa katalog WhatsApp ditolak untuk dipublikasikan. Penyebab pastinya adalah karena kamu melanggar kebijakan perdagangan yang sudah di tentukan oleh WhatsApp.

Jadi solusinya untuk mengatsi hal tersebut usahakan barang atau layanan yang kamu jual tidak melanggar kebijakan tersebut ya!!  kenapa, cara agar membuat katalog di wa rp, whatsapp business, bisnis tidak muncul, error, tidak gagal, berapa banyak maksimal produk yang ditampilkan di whatsapp bisnis katalog.